Kami sungguh mengapresiasi seluruh siswa dan orangtua SHB Preschool – Modernland atas penampilan luar biasa di Junior Presenter Week 2021. Kami sangat bangga atas kepercayaan diri dari para siswa untuk menampilkan apa yang mereka pelajari di semester ini. Kami juga bersyukur melihat bagaimana usaha anak-anak dan dukungan orangtua dengan mempersiapkan peralatan dan kostum untuk memberikan penampilan yang terbaik.
Mari kita terus menjaga semangat belajar dengan hati yang gembira dan menikmati indahnya perjalanan anak usia dini.
Terima kasih untuk siswa dan orangtua SHB Preschool – Modernland. Sampai jumpa di program kami selanjutnya💙
WhatsApp us