Salah satu tujuan dari kegiatan “Family Fun Day 2023” ini adalah untuk menyalurkan donasi kepada teman-teman di sekitar kita yang sangat membutuhkan.
Pada tgl 24 Februari 2023, panitia kegiatan pelayanan masyarakat mendatangi SKH Muara Sejahtera di Pondok Cabe untuk mengirimkan donasi yang telah kami kumpulkan pada kegiatan FFD 2023. Total donasi terkumpul Rp. 12.831.496,-. Kami juga mengirimkan kepada mereka beberapa mainan, dan beberapa alat-alat edukasi lainnya untuk mendukung kegiatan belajar mengajar mereka.
Kami sangat bangga dengan siswa, orang tua, dan guru kami yang telah mendukung kegiatan “Family Fun Day 2023” kami.



WhatsApp us