Pada hari Rabu, 18 Desember 2024, merupakan momen yang dinantikan, baik oleh siswa/i maupun Orang Tua siswa/i Sekolah Harapan Bangsa, karena saat itu adalah saat pengambilan rapor bagi siswa/i kelas 1-6 SD. Hari tersebut sekaligus merupakan saat untuk mengakhiri Semester 1 Tahun Pelajaran 2024-2025. Para Orang Tua siswa/i diminta datang ke sekolah untuk menerima laporan hasil belajar putra/i mereka sekaligus mengetahui perkembangan akademik, sikap maupun masalah atau kendala yang dihadapi oleh putra/i mereka dari
Bapak/Ibu Guru Kelas selama satu semester ini. Pertemuan dengan Bapak/Ibu Guru Kelas ini dilakukan secara terjadwal di masing-masing kelas. Hari ini menjadi momen yang penting bagi sekolah dan orang tua untuk mengetahui perkembangan setiap siswa/i dan bersama-sama membantu kemajuan belajar mereka di semester berikutnya.
Setelah pengambilan rapor selesai, Sekolah Harapan Bangsa lalu menyampaikan informasi tentang libur kegiatan pembelajaran (KBM) sesuai Kalender Akademik Tahun Pelajaran 2024-2025. Libur kegiatan pembelajaran semester satu akan dimulai dari tanggal 19 Desember 2024. Seluruh siswa/i masuk sekolah kembali pada hari Rabu, 8 Januari 2025. Kami pihak Sekolah Harapan Bangsa ingin mengucapkan Selamat Hari Natal 2024 dan Selamat Tahun Baru 2025. Kami juga ingin menyampaikan selamat berlibur bagi siswa/i kami semua. Semoga pada waktu liburan semester satu ini menjadi momen yang indah dan penuh dengan
kebahagiaan serta keceriaan bersama keluarga. Dan kami mengharapkan seluruh siswa/i Sekolah Harapan Bangsa dapat kembali ke sekolah dengan semangat baru untuk belajar dengan penuh semangat dan dapat meraih prestasi yang lebih baik lagi di semester kedua nanti. Selamat berlibur untuk semua!
WhatsApp us