Pada hari Jumat, 11 April 2025, SD Harapan Bangsa Modernhill merayakan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 dengan penuh kegembiraan dan kebahagiaan. Perayaan ini diisi dengan berbagai penampilan dari siswa/i Muslim kelas 1- 6 yang tampil di atas panggung. Perayaan ini diawali dengan lantunan sholawat “Allahu Kaafi” yang dibawakan oleh siswa kelas 1, menciptakan suasana yang syahdu dan penuh makna. Siswa/i kelas 5 dan 6 menampilkan tarian dan lagu Islami yang penuh semangat, menggambarkan kegembiraan dalam menyambut hari kemenangan setelah menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan.
Siswa/i kelas 2, 3, dan 4 berkolaborasi dalam drama sederhana yang mengisahkan tentang perjalanan puasa di bulan Ramadhan hingga kebahagiaan menyambut Idul Fitri. Drama ini semakin hidup dengan lantunan gema takbir dan momen haru saat para siswa bersalam-salaman sebagai simbol saling bermaafan. Setelah penampilan dari para siswa selesai, acara dilanjutkan dengan pertunjukan panggung boneka yang dibawakan oleh Kak Budi yang menceritakan tentang pentingnya saling menghargai, mau berbagi dan hidup bertoleransi antar umat beragama.
Sebagai penutup, seluruh keluarga besar SD Harapan Bangsa Modernhill secara bergiliran saling bersalam-salaman, menciptakan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan. Momen ini menjadi simbol persaudaraan dan semangat Idul Fitri yang tidak hanya dirayakan oleh siswa/i yang beragama Islam, tetapi juga oleh seluruh komunitas Sekolah Harapan Bangsa. Perayaan ini menjadi bukti nyata bahwa Idul Fitri adalah momen bagi umat manusia untuk saling bermaafan, berbagi dengan sesama dan mempererat tali silaturahmi diantara satu dengan lainnya serta mengajarkan nilai keikhlasan untuk memperkuat persatuan dalam keberagaman.
WhatsApp us